• Jelajahi

    Copyright © Jawa Trend
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Dengan Harga Selangit, Apple Bakal Luncurkan iPhone 15

    , June 12, 2023 WIB Last Updated 2023-06-12T09:22:25Z

    Jawa Trend
    - Merujuk ke tahun-tahun sebelumnya, Apple dijadwalkan akan meluncurkan iPhone 15 teranyar pada akhir tahun ini. Bocoran soal iPhone 15 pun sudah ramai wara-wiri di internet.
    Terbaru, analis Wall Street Dan Ives memprediksi kisaran harga yang akan dipatok untuk iPhone 15. Sebagai catatan, Dan Ives terkenal dengan prediksinya yang akurat.

    Namun, prediksi ini juga belum bisa ditelan mentah-mentah. Sebab, belum ada konfirmasi resmi dari Apple.

    Menurut Ives, Apple akan menaikkan harga iPhone 15 secara signifikan. Sebelumnya, Ives juga pernah memprediksi kenaikan harga untuk seri iPhone 14 keluaran tahun lalu.

    Seperti diketahui, seri iPhone 14 secara global memang mengalami kenaikan harga di rentang US$ 80 hingga US$ 172.

    Dalam sesi wawancara bersama CNBC International, Ives mengatakan Apple masih akan melanjutkan strategi kenaikan harga pada iPhone 15. Bahkan, dengan rentang yang lebih mahal.

    Lebih spesifik, Ives mengatakan harga yang akan dinaikkan gila-gilaan adalah varian 'Pro'. Kisaran kenaikannya di angka US$ 200 atau setara Rp 2,9 juta.

    Sebagai perbandingan, harga iPhone 14 Pro Max untuk pasar internasional saat ini dipatok mulai US$ 1.099 atau setara Rp 16,3 juta. Harganya di Indonesia setelah diskon mulai Rp 20 juta.

    Sementara itu, lini iPhone 14 Pro secara internasional dipatok US$ 999 atau sekitar Rp 14,8 juta. Di Indonesia memang lebih mahal, yakni mulai 18 juta setelah diskon.

    Jika penambahan harga internasional mencapai US$ 200, maka di Indonesia angkanya biasa akan lebih tinggi.

    Dengan harga HP yang tembus lebih dari Rp 20 juta atau sekitar 4-5 kali UMR Jakarta, bisa dibilang memang lumayan menguras kantong bagi masyarakat umum.

    Namun, melalui strategi ini, Ives meramalkan Apple akan menaikkan vauasinya. Ia memperkirakan pabrikan Cupertino itu akan bernilai sekitar US$ 3,5-4 triliun dalam 18-24 bulan ke depan.

    Saat ini, valuasi Apple berada di angka US$ 2,85 triliun. Ives mengatakan "Apple bermain catur, ketika yang lainnya bermain dam".

    Artinya, Apple tak main-main soal bisnis. Raksasa tersebut tak segan-segan menawarkan harga mahal dengan menawarkan barang yang diminati masyarakat.

    Terlepas dari kredibilitasnya sebagai analis selama ini, prediksi Ives belum bisa diyakini 100% hingga iPhone 15 benar-benar diluncurkan. Kita tunggu saja!
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini